BPJS Ketenagakerjaan Raih Penghargaan
Monday, February 26, 2018
Add Comment
Di awal tahun 2018, BPJS (Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketengakerjaan) mendapat penghargaan Indonesia Corporate Social Responsibility yang diselenggarakan oleh Economic Review, Perbanas Institute, dan Indonesia Asia Institute.
BPJS Ketenagakerjaan mengemas CSR dengan melahirkan inovasi berupa inovasi sosial bernama Gerakan Nasional Perlindungan Pekerja Rentan (Gen Lingkaran) yang diluncurkan pertengahan 2016.
Penghargaan pada rangkaian kegiatan Indonesia CSR Award II 2018 ini diberikan atas keberhasilan BPJS Ketenagakerjaan mengambil bagian dalam pemberdayaan sosial masyarakat dengan pemanfaatan dana Corporate Social Responsibility (Tanggung Jawab Sosial Lingkungan).
Gen Lingkaran ini menyalurkan bantuan yang dihimpun dari dana para relawan baik perusahaan maupun perorangan.
Sampai saat ini, BPJS Ketenagakerjaan telah menyalurkan bantuan CSR kepada 599.476 pekerja rentan yang dananya diperoleh dari 2319 relawan baik perusahaan maupun perorangan.
Gen Lingkaran milik BPJS Ketenagakerjaan tak hanya memberikan bantuan berupa uang tunai melainkan juga memberikan bantuan berupa alat-alat kerja, balai pelatihan, serta bantuan terhadap korban-korban bencana alam.
Sumber : http://wartakota.tribunnews.com
0 Response to "BPJS Ketenagakerjaan Raih Penghargaan"
Post a Comment